Koran.id – Sekarang ini mobil bisa dibilang sebagai salah satu jenis kendaraan yang sudah dimiliki oleh sebagian besar kalangan masyarakat. Banyak orang yang memiliki mobil pribadi, baik untuk kebutuhan bisnis atau keperluan sehari-hari. Mobil memiliki berbagai komponen penting yang harus diperhatikan, salah satunya adalah bagian lampu. Berbicara mengenai lampu pada mobil, jenis lampu LED mobil adalah yang paling banyak diminati sekarang ini.
Dibandingkan dengan jenis lampu bohlam pada umumnya, lampu LED mampu memancarkan cahaya yang lebih terang. Dengan demikian, perjalanan di malam hari atau saat minim cahaya akan membuat pengendara lebih nyaman. Saat ini sudah ada banyak merek lampu LED untuk mobil yang bisa ditemukan di pasaran, baik itu pasar online maupun offline. Jika kamu masih bingung memilih, berikut ini ada beberapa rekomendasi lampu LED mobil murah dengan cahaya paling terang bisa kamu jadikan pilihan.
Daftar Merek Lampu LED Mobil Murah yang Paling Terang
Lampu LED mobil banyak dipilih tidak hanya karena cahaya yang terang, melainkan juga soal efisiensi dan penghematan energi. Ya, meskipun cahaya yang dipancarkan sangat terang, namun jenis lampu LED ini tidak terlalu memakan banyak daya listrik sehingga membuat aki lebih awet.
Lampu LED ini sendiri terdiri berbagai tipe, mulai dari LED T10, LED T20, Floodlight, LED Lumiled, LED COB, LED SMD, dan juga LED Dome Light. Kamu bisa memilih salah satu tipe lampu LED tersebut sesuai keinginan dan kebutuhan. Adapun beberapa pilihan lampu LED mobil terbaik dengan harga murah selengkapnya, sebagai berikut:
1. Tyto H4 2 Sisi
Harga = Rp 139.000,-
Pilihan lampu LED buat mobil termurah dan bagus yang pertama adalah Tyto H4 2 Sisi. Lampu LED satu ini sebenarnya bukan hanya cocok untuk mobil saja, melainkan juga bisa dipasang pada jenis kendaraan lainnya, seperti motor, truk atau yang lainnya. Harganya hanya Rp 100 ribuan saja, membuatnya menjadi salah satu lampu LED yang cukup banyak diminati.
Meskipun dibanderol dengan harga murah, namun kualitas yang dimiliki lampu LED ini cukup baik. Cahaya yang dipancarkannya sangat terang sehingga membuat nyaman pengendara. Konsumsi dayanya hanya sebesar 30 watt, membuatnya cukup hemat energi.
2. H11 C6 Headlight
Harga = Rp 59.000,-
Berikutnya ada jenis lampu LED H11 C6 Headlight yang juga dibanderol dengan harga sangat murah. Lampu mobil satu ini sangat cocok dipilih bagi kamu yang mencari lampu mobil LED harga di bawah Rp 100 ribu. Meskipun murah, namun kualitas yang diberikannya sangat bagus. Cahanya sangat terang dan cukup awet, serta juga sangat hemat energi listrik.
Kebanyakan lampu mobil yang terang menyebabkannya cepat panas. Namun tidak dengan H11 C6 Headlight, meskipun dihidupkan dalam jangka waktu lama kaca atau mika lampu mobil tetap dingin. Ini karena lampu tersebut sudah dibekali dengan kipas pendingin yang akan menjaga suhunya tetap normal. Cahaya yang dipancarkan oleh lampu ini yakni berwarna putih 6000K.
3. H4 H6 HS1 6 Sisi RTD M02E6
Harga = Rp 89.000,-
Kali ini ada produk lampu LED untuk mobil dari brand ternama RTD yakni H4 H6 HS1 6 Sisi RTD M02E6. Lampu dari RTD satu ini juga tidak kalah terang dibandingkan dengan lampu LED dari merek lainnya. Harganya pun terbilang sangat murah, yakni tidak sampai Rp 100 ribuan. Penggunaan dalam jangka waktu lama tidak akan membuatnya cepat panas, dikarenakan di dalamnya sudah dibekali dengan kipas pendingin yang punya putaran yang cepat.
H4 H6 HS1 6 Sisi RTD M02E6 tidak hanya bisa dipasangkan pada mobil saja, melainkan juga untuk motor. Cara pemasangannya pun sangat mudah, tinggal menancapkan socket yang tersedia pada kendaraan. Untuk konsumsi daya dari lampu LED satu ini tidak terlalu besar, yakni hanya 35 watt saja.
4. Hypersonic LED H11
Harga = Rp 189.000,-
Lampu mobil LED murah lainnya yang bisa kamu jadikan pilihan yakni Hypersonic LED H11. Kualitasnya sudah tidak perlu diragukan lagi, cahaya yang dipancarkan oleh lampu tersebut sangat terang dan membuat mobil tampak lebih keren. Meskipun demikian, Hypersonic LED H11 terbilang hemat energi. Di mana penggunaannya hanya membutuhkan daya sebesar 55 watt.
Cahaya yang dipancarkannya sangat terang, namun tidak membuat pengendara di depannya merasa silau. Ada dua jenis cahaya sorot yang dipancarkan oleh lampu LED satu ini yakni cahaya putih sebesar 4.800 Kelvin dan cahaya kuning sebesar 2.500 Kelvin. Kamu bisa membeli jenis lampu mobil ini dengan mudah melalui online maupun offline.
5. Ledener H4
Harga = Rp 589.000,-
Lampu LED Ledener H4 merupakan salah satu jenis lampu mobil berbasis LED yang cukup populer di kalangan pecinta mobil. Bahkan beberapa mobil bermerek banyak yang menggunakan lampu dari Ledener ini. Ledener menghadirkan beberapa tipe lampu LED terbaik di pasaran, dan salah satunya adalah Ledener H4 ini.
Jika dibandingkan dengan beberapa merek lampu di atas mungkin harganya terbilang mahal. Namun, untuk kualitasnya sangat bagus di mana cahaya yang dipancarkan sangat terang dan awet. Kamu bisa memasang jenis lampu ini di bagian sisi atau depan mobil.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Merek Lampu LED Motor Paling Terang yang Awet
6. Osram LED T10
Harga = Rp 49.000,-
Kali ini ada jenis lampu LED terbaik untuk mobil dari brand asal Jerman, yakni Osram. Brand satu ini cukup terkenal dengan produk lampunya yang berkualitas bagus dan tahan lama. Salah satunya adalah Osram LED T10 yang cocok dipasang pada semua jenis mobil, baik itu mobil tua, mobil sederhana hingga mobil mewah.
Termasuk jenis lampu LED yang multifungsi, Osram LED T10 ini memungkinkan untuk kamu pasang di mobil maupun motor. Sementara untuk pemasangan pada mobil, Osram LED T10 bisa kamu fungsikan untuk lampu senja, lampu plat nomor, hingga lampu kabin.
7. Philips X-Treme Ultinon LED-HL (H4)
Harga = Rp 669.000,-
Philips cukup terkenal dengan produk lampunya yang berkualitas bagus dan awet. Cahaya yang dipancarkannya sangat terang, cocok digunakan untuk penerangan ruangan ataupun fungsi lainnya. Ternyata Philips juga menghadirkan produk lampu LED yang dikhususkan untuk kendaraan bermotor, termasuk mobil. Lampu tersebut diberi nama Philips X-Treme Ultinon LED-HL (H4).
Lampu LED Philips X-Treme Ultinon LED-HL (H4) diklaim dapat memancarkan cahaya yang sangat terang, namun dengan suhunya yang tetap terjaga. Selain sangat terang, namun cahaya putih yang dipancarkannya tidak membuat mata pengendara silau. Meskipun demikian, lampu LED dari Philips ini terbilang hemat listrik, di mana penggunaannya hanya membutuhkan daya sebesar 40 watt saja.
8. Philips LED Turbo H7
Harga = Rp 1 jutaan
Masih dari brand ternama Philips, kali ini ada jenis lampu LED mobil yang dibanderol dengan harga yang sedikit lebih mahal. Philips LED Turbo H7 bisa kamu pasangkan pada semua jenis mobil, termasuk juga pada mobil mewah. Cahaya yang dipancarkan oleh lampu LED ini sangat terang, intens dan juga fokus sehingga tidak membuat silau dan mata cepat lelah.
Berkendara di malam hari akan dibuat nyaman oleh lampu Philips LED Turbo H7 ini. Pengendara memungkinkan untuk memfokuskan cahaya lampu pada titik tertentu berkat adanya dukungan teknologi Safe Beam di dalamnya.
9. Autovision LED LX8
Harga = Rp 1.159.000,-
Jika kamu mencari lampu LED terbaik untuk mobil dengan cahaya paling terang namun sangat hemat energi, Autovision LED LX8 ini bisa dijadikan pilihan paling tepat. Lampu LED dari Autovision ini sendiri hanya membutuhkan daya sebesar 25 watt untuk bisa memancarkan cahaya secara maksimal. Cahaya yang dipancarkannya sangat terang, bahkan diklaim lebih terang 4 kali dibandingkan jenis lampu LED biasa.
Autovision LED LX8 juga punya keunggulan lain, yakni memiliki ketahanan cukup baik terhadap air. Sementara untuk penggunaannya sendiri bisa sampai 30.000 jam, membuatnya sangat awet meskipun sudah dipakai dalam jangka waktu cukup lama.
10. Fortuna LED H4 ETI
Harga = Rp 1.359.000,-
Dan pilihan lampu LED mobil murah yang terakhir bisa kamu beli yakni Fortuna LED H4 ETI. Lampu mobil satu ini juga mampu memancarkan cahaya yang sangat terang, namun tidak membuat mata silau. Cahayanya memang sangat terang, namun hal ini tidak membuat lampu cepat panas.
Memiliki waktu pemakaian hingga 30 ribu jam, Fortuna LED H4 ETI termasuk salah satu jenis lampu mobil yang awet. Fortuna LED H4 ETI sendiri hanya membutuhkan daya sebesar 30 watt untuk berfungsi sempurna. Ada garansi selama 1 tahun yang bisa dimanfaatkan jika lampu terjadi kerusakan sebelum waktunya.
Itulah tadi beberapa rekomendasi lampu LED mobil murah terbaik yang punya cahaya sangat terang bisa kamu jadikan pilihan. Semoga informasi di atas bermanfaat.