Cara Menghitamkan Alis Mata dengan Bahan Alami yang Mudah

5605
cara menghitamkan alis mata dengan bahan alami yang mudah

Koran.idTampil cantik dengan alis berwarna hitam memang idaman setiap wanita, tak hayal jika di sekarang ini banyak sekali tren alis warna hitam tebal. Namun sayangnya tak sedikit para wanita yang melakukan perawatan untuk mendapakan alis warna hitamnya di salon kecantikan, tentu hal itu akan menguras kantong kamu untuk mendapatkan alis warna hitam saja. Maka dari itu ada baiknya saat ini kamu beralih perawatan yang tak banyak mengeluarkan biaya, yakni dengan cara menghitamkan alis mata dengan bahan alami yang mudah.

Menghitamkan alis memang banyak cara setiap wanita merawatnya, biasanya secara umum alis agar hitam yakni menggunakan pensil alis, atau dilakukan secara permanen seperti sulam alis. Lantas jika ada cara yang lebih mudah dengan bahan alami, ngapain memilih yang ribet dengan perawatan ke salon kecantikan pastinya disitu kamu akan dikenakan biaya perawatan. Perawatan dengan menggunakan bahan alami ini memang sudah umum di aplikasikan untuk alis tampak hitam, apa saja bahan alami itu? yuk langsung saja simak selengkapnya di bawah ini :

Cara Menghitamkan Alis Mata dengan Bahan Alami yang Mudah

1. Memanfaatkan Minyak Kemiri

Cara menghitamkan alis mata yang pertama kalian bisa menggunakan minyak kemiri sebagai bahan alaminya, minyak kemiri memang tak asing untuk kecantikan terutama menghitamkan alis mata. Selain itu minyak kemiri juga berfungsi sangat baik untuk menumbuhkan rambut dengan cepat serta juga membuat rambut tampak lebih tebal dan halus.

Di dalam minyak kemiri mengandung asam lemak omega 3 yang dapat merangsang dengan baik pertumbuhan rambut, pilihan bahan alami satu ini memang begitu tepat untuk kamu aplikasikan. Caranya pun cukup simpel kamu tinggal mengoleskan minyak kemiri ini pada area alis sebelum tidur, dan untuk membersihkannya di esok harinya bilas dengan air bersih.

2. Perawatan dengan Biji Pepaya

Berikutnya bahan alami untuk menghitamkan alis mata dengan mudah yakni memanfaatkan biji pepaya sebagai perawatannya, perlu diperhatikan bahwa biji pepaya ini sangat baik untuk berperan membuat alis kam tampak hitam alami. Selain itu perawatan dengan mengandalkan biji pepaya memang terbilang unik sekali, karena biji pepaya tersebut di hancurkan layaknya seperti serbuk bedak.

Tapi kalian tak perlu khawatir loh gimana caranya membuat bahan alami dengan biji pepaya tersebut, yang perlu kalian kumpulkan terlebih dahulu biji pepaya sebanyak-banyaknya. Selanjutnya kalian bisa mengeringkan biji tersebut dengan panas sinar matahari, namun jangan lupa biji tersebut tempatnya disebar ya agar keringnya bersamaan.

Setelah kering kalian tinggal menumbuk biji tersebut sampai menjadi serbuk layaknya bedak bayi, lalu campurkan serbuk biji pepaya dengan pasta dan siap untuk kalian oleskan pada permukaan alis secara merata. Satu lagi agar mendapatkan hasil maksimal tunggulah sampai 1 jam lamanya, dan yang terakhir mulai bilaslah dengan menggunakan air bersih.

3. Gel Lidah Buaya

Salah satu bahan alami yang mudah untuk di dapatkan seperti lidah buaya, tanaman ini memang sering kalian jumpai di depan atau belakang rumah. Lidah buaya memiliki banyak manfaat seperti menghitamkan alis mata, selain itu lidah buaya juga mampu merangsang tumbuhnya rambut dengan baik dengan tampilan rambut yang sehat berkilau.

Perlu kalian ketahui juga tanaman lidah buaya bukan hanya dari daunnya saja yang kaya akan manfaat, tetapi daging atau gel lidah buaya juga sama-sama sangat baik untuk mengkondisikan serat rambut menjadi sehat. Cara menggunakan lidah buaya ini untuk perawatannya cukup mudah, kamu terlebih dahulu melupas kulit lidah buaya sampai terlihat gel di dalamnya. Selanjutnya gel dioleskan ke area alis secara merata dan berulang-ulang, lalu tunggulah sampai 1 jam sebelum dibilas menggunakan air bersih.

Baca Juga: 10 Manfaat Kuaci Bunga Matahari untuk Kesehatan dan Kecantikan

4. Menggunakan Minyak Zaitun

Minyak zaitun salah satu bahan herbal yang banyak memiliki manfaat, minyak zaitun juga sering digunakan untuk menumbuhkan rambut dan bahkan juga menghiamkan. Bahan herbal seperti minyak zaitun memang sudah kerap kali dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan, salah satunya sangat efektif untuk membuat alis kamu tebal dan warna hitam.

Cara perawatannya pun terbilang mudah dengan bahan alami satu ini, kalian cukup mengoleskan minyak zaitun secara merata ke bagian alis saja secara berulang. Kalian juga bisa mengaplikasikan dengan jemari untuk melakukan pemijatan secara berkala selama kurang lebih 5 – 10 menit saja. Agar minyak zaitun benar-benar mengering pada area alis, maka biarkan semalaman dan bisa juga kamu melakukannya sebelum tidur dan ketika di bilas pada keesokannya di pagi hari dengan menggunakan air dingin.

5. Menggunakan Minyak Jarak

Mungkin kalian tak banyak tahu mengenai bahan alami satu ini seperti minyak jarak, minyak jarak juga disebut pula castor oil ini ternyata mampu membuat alis tampak lebih hitam dan lebih tebal. Bahan alami ini bisa kalian dapat dengan mudah loh, minyak jarak berasal dari ekstraksi biji tanaman jarak. Yang diolah secara baik sehingga biji tersebut menjadi minyak jarak dengan terkenal manfaatnya.

Cara perawatan menggunakan minyak jarak ini mudah sekali, kalian bisa mengoleskan minyak jarak dengan kedua tangan sekaligus melakukan pemijatan lembut. Setelah itu tunggulah sampai benar-benar mengering selama 15 menitan, dan yang terakhir bersihkan bekas pengolesan tersebut dengan menggunakan air bersih.

Nah, itulah tadi tentang Cara Menghitamkan Alis Mata dengan Bahan Alami yang Mudah. Semoga referensi di atas bermanfaat sekaligus dapat menambah wawasan kalian semua ya mengenai perawatan alis agar hitam dan selamat mencoba.

Artikel Sebelumnya7 Manfaat Es Batu untuk Kecantikan yang Tidak Banyak Disadari
Artikel SelanjutnyaMudah dan Cepat! Begini Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami di Rumah
Septian Angga DJ
Assalamualaikum, saya adalah pria yang akrab di sapa Dj Agha. Hobi olahraga dan sangat menyukai travelling, disamping itu saya senang dalam dunia blogging, Internet acces, dan desainer. Saya mengenal dunia blog hingga desainer sejak di masa kuliah, terus belajar sampai sekarang. "You never fail until you stop trying"

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini