Aplikasi Meditasi Terbaik di Smartphone yang Bikin Hari – Harimu Tetap Santuy

1008
Aplikasi Meditasi Terbaik di Smartphone yang Bikin Hari - Harimu Tetap Santuy

Koran.id – Ingin buat hari – harimu tetap santuy apapun keadaannya? Caranya gampang banget, kamu hanya perlu download dan install aplikasi meditasi terbaik di smartphone berikut ini. Ya, aplikasi jenis ini pas banget untuk kamu jadikan sebagai sarana terbaik untuk menjaga kesehatan pikiranmu.

Ada sebuah riset yang menyebutkan bahwa penggunaan aplikasi meditasi terbaik ini akan sangat menguntungkan. Bagaimana tidak, aplikasi tersebut dipercaya efektif dalam mengurangi tingkat stress, depresi, insomnia, dan kecemasan. Nggak percaya? Coba buktikan saja sendiri dengan mencoba download aplikasi meditasi gratis tersebut.

Aplikasi Meditasi Terbaik di Smartphone yang Bikin Hari – Harimu Tetap Santuy

1. Insight Timer

Insight Timer

Rekomendasi pertama aplikasi terbaik di smartphone untuk meditasi dan bikin hari – harimu tetap santuy adalah Insight Timer. Bahkan sudah banyak yang mampu membuktikan bahwa aplikasi Insight Timer memang benar – benar ajaib. Bagaimana, tidak, aplikasi sederhana di Android tersebut mampu mengubah mood seseorang yang tadinya kurang baik menjadi sangat baik.

Aplikasi Insight Timer memiliki sekitar 15 ribu latihan meditasi dan memiliki lebih dari seribu guru meditasi yang sudah berpengalaman di bidangnya. Tidak hanya itu, pada aplikasi tersebut juga ada sekitar 750 track musik yang sangat menenangkan. Memiliki grafis yang sederhana, aplikasi tersebut akan memungkinkan pengguna bisa merancang latihan meditasi khusus sesuai kebutuhan dan minat. Kabar baiknya lagi, aplikasi ini ternyata bisa digunakan secara offline.

2. The Breathing App

The Breathing App

Pilihan lain aplikasi yang tidak kalah bagusnya untuk membikin hari – harimu tetap santuy adalah The Breathing App. Sesuai nama yang diusungnya, aplikasi tersebut lebih berfokus pada latihan pernafasan dan manfaat psikologis yang bisa didapatkan dari latihan bernafas. Yang mana hal tersebut juga ada kaitannya dengan peningkatan fungsi paru – paru, penurunan stress, dan rasa cemas yang berlebih, juga peningkatan keseimbangan emosional.

Tidak jauh berbeda dengan aplikasi di HP Android pada umumnya, semua manfaat yang ditawarkan The Breathing App bagus bagi kesehatan dan pola tidur penggunanya. Aplikasi yang dikembangkan oleh Eddie Steern dan Deepak Chopra ini sangat sederhana sekali dan pastinya juga cocok buat mereka yang menginginkan manfaat dari kesehatan pikiran dan meditasi.

3. 10% Happier

10% Happier

Jika berbicara mengenai aplikasi untuk meditasi di smartphone, pastinya tidak boleh sampai lupa dengan aplikasi terbaik satu ini, yakni 10% Happier. Ini merupakan aplikasi yang akan menawarkan cara yang paling masuk akal dan tentunya juga bisa diterima dengan baik bagi pemula untuk masuk ke dalam latihan meditasi.

Aplikasi meditasi bagus tersebut lebih sering direkomendasikan untuk orang – orang dengan pekerjaan atau kehidupan yang super duper sibuk. Sebagai salah satu rekomendasi aplikasi meditasi terbaik bagi pemula, ternyata 10% Happier juga punya Podcast-nya sendiri yang tentu saja juga bisa didengarkan secara gratis.

Baca Juga: Cari Obat Jadi Lebih Mudah Lewat Aplikasi Apotek Online Gratis Terbaik Ini!

4. Headspace

Headspace

Masuk dalam daftar aplikasi penenang diri di Android terbaik, Headspace merupakan aplikasi android yang dikembangkan oleh ilmuwan olahraga yang kini menjadi biksu Buddha, yakni Andy Puddicombe. Aplikasi buatannya tersebut mencakup berbagai macam latihan meditasi, baik lewat artikel, video, atau pun latihan langsung.

Di awalnya aplikasi lebih mengajak para penggunanya untuk bisa melewati 10 sesi meditasi untuk mengajarkan mengenai pondasi atau pun dasar – dasar meditasi itu sendiri. Ini tentu saja menjadi salah satu aplikasi meditasi terbaik dan paling populer yang patut Anda miliki.

5. Stop, Breathe & Think

Stop, Breathe & Think

Berikutnya ada Stop, Breathe Think yang juga menjadi aplikasi di smartphone untuk membikin hari – harimu penuh semangat dan tetap santuy apapun keadaannya. Berbeda dengan aplikasi meditasi pada umumnya, Stop, Breathe & Think dibuat secara khusus sebagai aplikasi kesehatan emosional terbaik untuk generasi di bawah usia 25 tahun. Pada aplikasi tersebut ditawarkan sesi meditasi yang dibuat untuk membantu pengguna dalam mengatasi tekanan emosionalnya yang  berubah – ubah, seperti kecemasan dan depresi.

Selain lewat aplikasi tersebut, kamu juga bisa ikut terlibat langsung dalam latihan meditasi singkat, dengan begitu hasil yang didapatkan pun bisa lebih optimal lagi. Untuk melengkapi itu, aplikasi Stop, Breathe & Think juga dibekali dengan berbapa musik yang menenangkan pikiran dan latihan – latihan yang menarik lainnya.

6. Calm

Calm

Terakhir ada aplikasi Calm yang tidak kalah menariknya sebagai aplikasi meditasi terpopuler. Di desain secara khusus untuk membantu para penggunanya agar bisa lebih rileks. Calm memiliki durasi latihan meditasi bervariasi, mulai ari 3 – 25 menit.

Tidak hanya itu saja, pada aplikasi tersebut juga sudah ada Daily Calm, ini merupakan program meditasi  10 harian dalam waktu 10 menit yang bisa diaplikasikan pada saat memulai atau pun mengakhiri hari. Aplikasi Calm bahkan juga menawarkan latihan pernafasan, cerita untuk membantu kamu tidur, juga ada pula musik latar belakang yang begitu menenangkan.

Nah, itulah daftar aplikasi meditasi terbaik di smartphone yang bikin hari  harimu tetap santuy. Semoga rekomendasi aplikasi memenangkan diri di atas bisa bermanfaat.

Artikel Sebelumnya7 Jenis Masker Wajah Terbaik untuk Semua Jenis Kulit
Artikel SelanjutnyaCara Screenshot di PC dan Komputer yang Mudah [Update 2019]
Leli Firma
hallo... I write and travel to live. Love taking candid pics and always find time for my family coz they`re my treasure. Saya mulai aktif di dunia tulis menulis sejak 2014 dan sudah banyak artikel yang saya tulis, terutama untuk niche tekno dan kesehatan. Thank you for visiting Koran.id dan jangan lupa bagikan artikel di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini